Kemenperin: Menteri Perindustrian Meletakkan Batu Pertama Gedung Sekolah Vokasi Industri PT Gunung Raja Paksi di Cikarang
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto memberikan sambutan sebelum Peletakkan Batu Pertama Gedung Sekolah Vokasi Industri PT Gunung Raja Paksi di Cikarang, 15 Februari 2019. Pada kesempatan itu Menteri Perindustrian menyampaikan bahwa pendidikan vokasi dinilai dapat menjadi momentum mendongkrak pertumbuhan sektor industri manufaktur, termasuk industri logam melalui penyediaan sumber daya manusia yang kompeten sesuai kebutuhan industri. Pada tahun 2018, industri logam sebesar 7,6 persen atau naik dibandingkan 2017 yang mencapai 6,33 persen, dan lebih baik daripada tahun 2016 yang tumbuh 2,35 persen.
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto bersama (dari kiri) PLT Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja, Presiden Direktur PT Gunung Raja Paksi Alouisius Maseimilian, disaksikan (dari kanan) Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Trasportasi, dan Elektronika Harjanto, Direktur Jenderal Industri Kecil dan Menengah Gati Wibawaningsih, Sekretaris Jenderal Kemenperin Haris Munandar Meletakkan Batu Pertama Gedung Sekolah Vokasi Industri PT Gunung Raja Paksi di Cikarang, 15 Februari 2019.
Menteri Perindustrian memberikan arahan dan apresiasi kepada para pekerja di pabrik PT Gunung Raja Paksi usai Meletakkan Batu Pertama Gedung Sekolah Vokasi Industri PT Gunung Raja Paksi di Cikarang, 15 Februari 2019.